Kali ini saya akan coba bagikan contoh soal ulangan atau penilaian harian biologi kelas 10 semester ganjil bab hakikat ruang lingkup biologi.
Soal ulangan ini bertipe pilihan ganda, silahkan diedit-edit saja sesuai kebutuhan dan keadaan di sekolah masing-masing.
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan memiliki antara a, b, c, d atau e!
1. Biologi berasal dari bahasa Yunani 'bios' artinya ....
a. ilmu
b. hidup
c. kajian
c. perkembangan
e. tumbuhan
2. Dalam pengamatan lingkungan di sekitar sekolah, seorang siswa menemukan suatu mahluk hidup yang diduga tergolong Animalia. Ciri-ciri yang memastikan bahwa mahluk hidup tersebut termasuk Animalia adalah ...
a. memiliki klorofil dan melakukan fotosintesis
b. dapat berkembang biak dan melakukan metabolisme
c. memerlukan makanan dan menanggapi rangsang
d. dapat bergerak dan bersifat heterotrof
e. dapat bernapas dan bersifat saprofit
3. Seseorang akan menjaalani transplantasi ginjal. Ginjal dipelajari pada organisasi kehidupan tingkat ...
a. sel
b. jaringan
c. organ
d. sistem organ
e. individu
3. Pemberian nama suatu bioma didasarkan pada ...
a. banyaknya spesies yang dijumpai
b. tumbuhan yang dominan
c. fauna dominan
d. letak bioma
e. aliran energi yang terjadi
4. Dalam klasifikasi lima kaingdom, pasangan yang benar antara kingdom dan organisme anggotanya adalah ...
a. Monera, bakter Escherichia
b. Plantae, alga Chlorella
c. Fungi, lumut Sphagnum
c. Protista, khamir Saccharomyces
e. Animalia, protozoa Amoeba
5. Usaha memperoleh padi unggul melalui perkawinan padi lokal dengan padi luar negeri dipelajari dalam cabang biologi ....
a. Genekologi
b. Reproduksi
c. Biokimia
d. Teratologi
e. Genetika
6. Manfaat biologi dalam bidang industri dengan cara fermentasi terjadi pada proses ...
a. persilangan tanaman
b. penemuan antibiotik
c. teknologi bayi tabung
d. pembuatan keju
e. penemuan termometer
7. Biologi termasuk ilmu pengetahuan alam yang dikembangkan berdasarkan pengalaman empiris karena ...
a. objeknya menggunakan cara berfikir logis
b. memiliki langkah-langkah sistematis
c. objeknya nyata dan dapat ditangkap oleh indra
d. berpikir secara induktif
e. berpikir secara deduktif dan hasilnya objektif
8. Seseorang mengalam luka bakar di tubuhnya dan akan melakukan transplantasi kulit. Kulit manusia dipelajari pada organisasi kehidupan tingkat ...
a. sel
b. jaringan
c. individu
d. sistem organ
e. organ
9. Perhatikan pernyataan:
1. dibasuh dengan air mengalir
2. dibilas dengan asam asetat 1%
3. dioles salep levertran
4. dibilas dengan etanol
e. dioles salep boor
Perlakuan yang tepat jika kulit terkena bahan kimia basa ditunjukan nomor ...
a. 1, 2, 3
b. 1, 2, 5
c. 1, 3, 4
d. 2, 3, 4
e. 3, 4, 5
10. Urutan tingkat organisasi kehidupan yang benar adalah ...
a. sel-jaringan-sistem organ-individu
b. sel-jaringan-sistem organ-organ
c. molekul-sel-jaringan-organ
d. molekul-jaringan-organ-sistem organ
e. individu-komunitas-ekosistem-bioma
11. Melalui teknik kultur jaringan, para ahli dapat menumbuhkan beberapa jenis tanaman potensial untuk kesejahteraan hidup manusia. Berikut ini bukan keuntungan teknik kultur jaringan tumbuhan adalah ...
a. efisien
b. sifat genetis yang dihasilkan sama dengan induknya
c. waktunya singkat
d. tidak perlu kondisi steril
e. tidak memerlukan lahan luas
12. Tercemarnya air sungai Citarum dan pembalaka liar di hutan menyebabkan matinya flora dan fauna di dalamnya. Selain itu juga dapat merusak habitat dan struktur tanah serta menyebabkan perubahan suhu yang disebabkan berkurangnya tumbuhan hijau. Fenomena ini merupakan permasalah biologi di tingkat ...
a. jaringan
b. populasi
c. individu
d. komunitas
e. ekosistem
13. Perhatikan cabang-cabang biologi berikut:
1. mikrobiologi
2 bioteknologi
3. biokimia
4. genetika
5. teratologi
Suatu pabrik susu asam (yoghurt) akan dibangun. Cabang ilmu biologi yang dapat diterapkan dalam operasi pabrik tersebut ditunjukkan oleh nomor ...
a. 1, 2, 3
b. 1, 2, 4
c. 2, 3, 4
d. 2, 3, 5
e. 3, 4, 5
14. Bioma berikut ini dapat dijumpai di wilayah Indonesia, kecuali ...
a. sabana
b. hutan musim
c. hutan hujan
d. tundra
e. stepa
15. Ciri-ciri bioma:
1. berlokasi di lintang tinggi
2. tumbuhan dominan lumut
3. tumbuhan tipe kerdil
4. fauna berbulu tebal
Bioma sesuai ciri diatas adalah ...
a. taiga
b. gurun
c. tundra
d. sabana
e. deciduous
16. Contoh permasalahan biologi pada tingkat organ adalah ....
a. perbedaan struktur sel hewan dan tumbuhan
b. perkembangbiakan virus dalam tubuh mahluk hidup
c. infeksi usus halus
d. gangguan sistem pencernaan
e. pencemaran air sungai
17. Seiring dengan berkembangnya zaman, manusia memperluas pengetahuannya dan tertarik mempelajari berbagai bidang ilmu termasuk biologi. Pengembangan ilmu pengetahuan ini bertujuan untuk ...
a. mengurangi jumlah penduduk di bumi
b. menciptakan jenis mahluk hidup baru
c. mengeksploitasi seluruh kekayaan alam
d. meningkatkan kesejahteraan hidup manusia
e. mengubah tatanan kehidupan mahluk hidup di bumi
18. Suatu penelitian harus objektif, artinya ....
a. melibatkan beberapa orang peneliti
b. memiliki tujuan jelas
c. hipotesanya terbukti
d. hasil penelitiannya dapat diketahui oleh peneliti
e. sesuai dengan fakta yang ada serta bersikap netral
19. Seorang peneliti gagal dalam suatu penelitian. Peneliti tersebut kemudian segera mencari tahu sebab dari kegagalan itu dan mencobanya lagi hingga berhasil. Sikap ilmiah yang ditunjukkan oleh peneliti tersebut adalah ...
a. ulet dan gigih
b. bertanggung jawab
c. jujur terhadap fakta
d. terbuka dan fleksibel
e. memiliki rasa ingin tahu kuat
20. Perhatikan langkah-langkah metode ilmiah berikut:
1. perumusan hipotesis
2. pengumpulan data
3. eksperimen
4. perumusan masalah
5. kesimpulan
Urutan langkah yang benar dalam pemecahan masalah biologi adalah ...
a. 1-2-3-4-5
b. 1-2-3-5-4
c. 3-1-5-2-4
d. 4-2-1-3-5
e. 4-2-1-5-3
21. Seorang peserta didik mengamati tanaman kedelai yang tumbuh subur. Ia mengatakan bahwa sebentar lagi tanaman akan berbunga. Pernyataan tersebut termasuk ...
a. observasi
b. hipotesa
c. variabel kontrol
d. perencanaan
e. penjelasan
22.Metodologi penelitian memuat ...
a. cara kerja
b. rumusan masalah
c. latar belakang
d. kesimpulan
e. daftar pustaka
23. Anda melakukan wawancara dengan tokoh masyarakat tentang kerusakan lingkungan. Tindakan ini dalam metode ilmiah termasuk tahap ...
a. merumuskan masalah
b. mengumpulkan data
c. menguji hipotesis
d. menganalisis data
e. mencari kesimpulan
24. Variabel bebas dari pernyataan "Semakin tinggi suhu perendaman biji, semakin cepat perkecambahan biji Adenium" adalah ...
a. suhu perkecambahan biji
b. kecepatan perkecambahan
c. jumlah biji Adenium
d. jumlah daun yang muncul
e. kecepatan tumbuhnya akar
25. Jika ada suatu faktor yang dibuat secara bervariasi dalam penelitian, faktor yang demikian dinamakan ...
a. variabel pengganggu
b. variabel kontrol
c. variabel penentu
d. variabel terikat
e. variabel bebas
Soal Ulangan |
Kunci
1.b 2.d 3.c 4.b 5.a 6.e 7.d 8.b 9.b 10.a 11.d 12.e 13.a 14.d 15.c 16.b 17.d 18.e 19.a 20.d 21.b 22.b 23.b 24.a 25.e
@agnassetiawan Amunisi pejuang PPPK 2024 sudah tersedia. Cek keranjang kuning, sebelum stok habis. Segera siapkan diri dari sekarang jika ingin juara. #pppk2024 #pppkteknis #pppk #pejuangpppk #jadiasn2024 ♬ suara asli - Agnas88