Latihan Try Out UTBK Geografi + Kunci Jawaban - Guru Geografi
News Update
Loading...

Sabtu, Februari 13

Latihan Try Out UTBK Geografi + Kunci Jawaban

Halo teman-teman semuanya, kali ini saya akan coba berikan lagi contoh latihan soal UBTK geografi. Pastikan untuk tetap pantengin blog ini untuk update soal-soal terbaru.
 
Para pejuang UTBK tentunya perlu mempersiapkan diri dengan sungguh-sungguh jika ingin lolos dengan nilai terbaik ke PTN. 
 
Ingat persaingan masuk PTN sangat ketat dan hanya belajar tekun, giat dan pantang menyerah untuk menembusnya.
 
Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar!.
1. Peta merupakan salah satu alat bantu dalam geografi. Ilmu yang khusus mempelajari tentang teknik peta dan pemetaan adalah ...
A. kartografi
B. demografi
C. petrografi
D. batimetri
E. inderaja
 
2. Perhatikan gambar!
 
Zona laut yang ditunjukkan angka 2 memiliki ciri berikut, kecuali ...
A. habitat ikan badut
B. zona terumbu karang
C. banyak mahluk bioluminescence
D. kaya sinar matahari
E. habitat anemon laut
 
3. Faktor utama terbentuknya hujan orografis adalah ....
A. massa udara hangat
B. pertemuan udara dingin
C. ketinggian
D. perbedaan tekanan
E. adanya awan cumulonimbus

4. Perhatikan pernyataan berikut.
1. Terikat dengan tanah pertanian.
2. Ingin bebas dari keterikatan tradisi.
3. Ingin meningkatkan taraf hidup.
4. Ikatan kekeluargaan yang kuat.
5. Sistem gotong-royong yang kuat.
Faktor sentrifugal yang menyebabkan mobilitas penduduk adalah nomor ....
A. 4 dan 5
B. 2 dan 4
C. 1 dan 2
D. 2 dan 3
E. 3 dan 4 

5. Perhatikan hal berikut :
(1)    Letak wilayah di permukaan bumi;
(2)    Jumlah dan jenis informasi/ data;
(3)    Jumlah penduduk suatu negara;
(4)    Luas daerah yang dipetakan;
(5)    Bentuk permukaan bumi.
Berdasarkan hal tersebut, yang perlu diperhatikan dalam memilih proyeksi peta ditunjukkan oleh angka….
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (1), (4), dan (5)
D. (2), (3), dan (4)
E. (3), (4), dan (5)

6. Berikut ini yang termasuk ke dalam wilayah formal, kecuali ….
A. Kawasan Agropolitan
B. Pegunungan
C. Daerah Aliran Sungai
D. Pesawahan
E. Perbukitan 

7. Perhatikan gambar!
Vegetasi pada gambar adalah jenis tumbuhan darah naga yang terdapat di pulau Socotra Yaman. Vegetasi di wilayah ini sangat unik dan tidak dijumpai di pulau lainnya. Faktor utama terbentuknya komunitas vegetasi tersebut adalah ....
A. iklim esktrim
B. isolasi geografis
C. arus ekuator
D. curah hujan minim
E. tanah bertipe pasir 

8. Pernyataan yang tepat mengenai tanah organosol adalah ...
A. Warna kuning atau kuning kelabu
B. Terjadi dari pelapukan batuan vulkanik
C. Berasal dari pengendapan sedimen lumpur sungai
D. Terbentuk dari akumulasi pelapukan tumbuhan
E. Berasal dari pelapukan batu gamping

9. Simbol kuantitatif cocok digunakan untuk menggambarkan fenomena ….
1.    Tingkat kriminalitas suatu wilayah
2.    Sebaran tata guna lahan perkotaan
3.    Kepadatan penduduk
4.    Sebaran bioma di bumi
A. Jika jawaban 2 dan 4 benar
B. Jika semua jawaban benar
C. Jika jawaban 4 benar
D. Jika jawaban 1, 2 dan 3 benar
E. Jika jawaban 1 dan 3 benar

10. Rawa merupakan daerah yang secara alami tergenang air karena sistem drainase yang buruk dan memiliki karakteristik ekosistem yang khusus. Ciri daerah rawa antara lain ….
1.    Berada di daerah cekungan
2.    Derajat keasaman air rendah
3.    Airnya berwarna kuning kemerahan
4.    Sirkulasi air baik
A. Jika jawaban 1, 2 dan 3 benar
B. Jika jawaban 2 dan 4 benar
C. Jika semua jawaban benar
D. Jika jawaban 4 benar
E. Jika jawaban 1 dan 3 benar
 
11. Berikut ini adalah karakteristik wilayah iklim A menurut klasifikasi Koppen, kecuali ...
A. Tidak ada sungai yang airnya permanen
B. Suhu rata-rata bulanan > 18 derajat C
C. Tidak ada musim dingin
D. Curah hujan tinggi sepanjang tahun
E. Kelembaban tinggi

12. Daerah pinggiran kota saat ini semakin sesak karena wilayah kota utama yang sudah over populasi sehingga kota akan berusaha mendesak wilayah batas terluar dan munculnya fenomena urban sprawl. Berikut ini faktor terjadinya urban sprawl, kecuali ….
A. Harga sewa tanah murah
B. Pembangunan infrastruktur
C. Tarif pajak rumah pinggiran tinggi
D. Kenaikan standar hidup
E. Perencanaan kota kurang baik

13. Kegiatan ekspor dan impor suatu negara termasuk ke dalam konsep interaksi.
SEBAB
Konsep interaksi terkait dengan susunan objek di permukaan bumi.
A. Jika pernyataan benar, dan alasan salah
B. Jika pernyataan benar, alasan benar dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat
C. Jika pernyataan benar, alasan benar tapi keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat
D. Jika pernyataan salah dan alasan benar
E. Jika pernyataan dan alasan keduanya salah

14. Diketahui data wilayah kota “D” berikut:
•    Luas wilayah total 10.000 km persegi
•    Populasi total 5.000.000 jiwa
•    Luas area pertanian 2% dari total wilayah
•    Jumlah penduduk petani 400.000 jiwa
Kepadatan agraris wilayah tersebut adalah ...
A. 500
B. 2.000
C. 5.000
D. 1.000
E. 100

15. Tanah andosol banyak tersebar di wilayah Jawa bagian tengah dan Sumatera bagian barat.
SEBAB
Tanah andosol cocok didayagunakan untuk kegiatan pertanian dan perkebunan.
A. Jika pernyataan benar, alasan benar tetapi keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat
B. Jika pernyataan benar, alasan benar dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat
C. Jika pernyataan benar dan alasan salah
D. Jika pernyataan salah dan alasan benar
E. Jika pernyataan dan alasan keduanya salah

Kunci
1. A 2.C 3.C 4.B 5.C 6.A 7.B 8.D 9.E 10.A 11.A 12.C 13.A 14.B 15.A

Share with your friends

Yuk, berkomentar di blog ini!.

Maaf, komentar spam, link, ujaran kebencian tidak akan dipublish.

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done
close